SMP YAPPA DEPOK

AMAZING CAMP 2016 SMP YAPPA DEPOK

Pembangunan Nasional di Indonesia telah banyak mencapai kemajuan di berbagai sektor, termasuk di dalamnya kehidupan kaum muda antara lain dalam bidang pendidikan, olahraga, kesenian, ekonomi dan politik.   Seiring dengan kemajuan tersebut, ditemukan beragam masalah dan tantangan yang dihadapi kaum muda, yaitu yang terkait dengan nilai-nilai dan semangat kebangsaan. Kemudahan akses informasi dan pengaruh globalisasi menyebabkan banyak kaum muda Indonesia mengalami internasionalisasi nilai-nilai sosial dan budaya. Hal ini mengakibatkan semangat kebangsaan , bela negara dan solidaritas sosial menurun.

 

Mengatasi hal tersebut, banyak upaya yang dapat dilakukan, salah satu diantaranya adalah dengan menanamkan dan melibatkan kaum muda sejak usia dini dalam kegiatan kepramukaan.   Sejarah dan berbagai penelitian telah membuktikan apabila kaum muda sejak usia dini aktif dalam kegiatan kepramukaan, bukan saja dapat membendung munculnya berbagai masalah dan tantangan yang dihadapi kaum muda, tetapi yang lebih penting akan dihasilkan kaum muda yang memiliki watak, kepribadian dan akhlak mulia, yang akan berperan dalam mewujudkan masyarakat yang madani serta mampu melahirkan pemimpin masyarakat, bangsa dan negara yang tangguh di masa depan.

Dalam upaya mengaktualisasikan hasil pembinaan kepramukaan di Gugus Depan 02.161-02.162 Pangkalan SMP YAPPA Depok, maka diselenggarakan Kegiatan Amazing Camp (Perkemahan Sabtu Minggu). Kegiatan dilakukan secara interaktif, rekreatif dan edukatif guna Membangun karakter, kemampuan dan keterampilan Anggota Pramuka SMP YAPPA Depok. Kegiatan Amazing Camp ini dihadiri oleh siswa dan siswi SMP YAPPA Depok dan Dewan Guru yang selalu siap membantu dan mensukseskan seluruh kegiatan sekolah. didalam kegiatan ini banyak sekali pelajaran yang didapat oleh peserta, diantaranya adalah penyuluhan penanggulangan kebakaran yang di sampaikan oleh anggota pemadam kebakaran Kota Depok.

LIHAT FOTO LENGKAPNYA DISINI

VIDEO PESERTA

Map

Lokasi

Jln. Proklamasi Gg. Majlis No. 79 Kel. Abadijaya,
Kec. Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat 16417

Telepon
Kantor     :  (021) 7712022
Fax.         :  (021) 7712022
Email      :  [email protected]

Statistik

Today Today 25
Yesterday Yesterday 24
This Week This Week 223
This Month This Month 552
All Days All Days 141,060